Bintang Bahasa
Saya memperhatikan akhir-akhir kosa kata Adskhan berkembang pesat. Dia bisa cepat ingat apa yang saya sampaikan tentang anggota tubuh. Awalnya hanya tahu kaki dan gigi. Dia mengingatnya setelah saya bacakan buku busa Sebelum Aku Tidur. Di dalam bukunya dijelaskan bahwa sebelum tidur harus menggosok gigi dan mencuci kaki. Adskhan ingat dengan isi bukunya dan dia bisa menunjukan halaman bukunya dengan baik.
Buku tentang Abu Bakar dia bilang buku Mbek, karena ada beberapa halaman yang terdapat kambing. Buku Harimau Cilik, Kereta, Mandi (Aku Bisa Mandi Sendiri), Kuda (BAAI). Adskhan punya julukan khusus untuk buku-bukunya sesuai gamnbar yang dia ingat di buku tsb.
Untuk anggota badan dia sudah bisa menyebutkan dan menunjukan : mata, hidung, gigi, pipi, tangan, kaki, pusar.
Sore ini kami berkeliling mengantarkan buku pesanan ke ekspedisi lalu pulangnya mencari kambing Kurban. Sepanjang jalab Adskhan menyebutkan apa saja yang dia lihat dan ingat.
Saat lewat tenda nasi pecel dia menunjuk ikan dan bebek sambil menyebutkannya.
Mampir di tukang kambing dan sapi membuat Adskhan semakin senang dan tak berhenti bilang embekkk, moo.. Melewatii RM padang yang kami pernah makan di sana dan ada akuariumnya dia bilang ikan sambil menunjuk RMnya dari atas motor.
Alhamdulillah, semakin hari makin pinter aja Nak :)
Tantangan10Hari
#Level7
#day15
#KuliahBunsayIIP
#BintangKeluarga
#JurnalAdskhan
#1y6m6d
Komentar