Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2016

Matrix

1. Judul Buku : Setahun Belajar Seumur Hidup Terinspirasi, Catatan Pengajar Muda  2. Penulis : Nani Nurhasanah 3. Target Pembaca : - Usia : 15 - 40 tahun - Pendidikan : minimal SMA - Wilayah : Semua daerah - Profesi : Semua profesi 4. Fisik Buku : - perkiraan naskah : 150 halaman - perkiraan halaman cetak : 120 halaman - ukuran buku : 15 x 20 - cover : soft cover 5. Latar Belakang : Pengalaman pribadi penulis selama menjadi Pengajar Muda angkatan IV Indonesia Mengajar di SDN Oi Marai, Kecamatan Tambora, Kabupaten Bima, NTB. 6. Manfaat : Menyampaikan pesan-pesan dari setiap kisah bahwa : - pendidikan tanggung jawab semua elemen masyarakat - setiap anak adalah bintang, di manapun mereka berada - Indonesia bukan sekadar Jakarta dan Jawa - memaknai kebahagiaan yang sederhana sehingga harus senantiasa syukur nikmat 7. Faktor lain Hal-hal yang mungkin membatalkan pembaca tertarik membeli - tulisan kurang menarik - ilustrasi kurang ba

Naskah

1. Titik Itu Bernama Bima "Tunjuk satu titik di manapun di atas peta Indonesia. Setiap anak di manapun di sana berhak mendapatkan pendidikan yang layak. Di sanalah lahan-lahan pengabdian bagi Pengajar Muda terhampar. Pengajar Muda, selamat menikmati perjalanan dan petualangan di kelas-kelas kecil kalian..." Pesan Bu Yundrie sebelum 71 Pengajar Muda berangkat menuju tempat penugasan masing-masing. Kami dibagi menjadi 10 Kabupaten : Muara Enim, Musi Banyuasin, Lebak, Kapuas Hulu, Gresik, Bima, Rote Ndao, Sangihe, Maluku Tenggara Barat, Fakfak. Sebelum berangkat kami mengikuti serangkaian pelatihan intensif selama dua bulan di Jatiluhur. Ya, kami adalah pemuda pemudi nekad, yang siap ditempatkan di manapun demi mencicipi sari pati Ibu Pertiwi.  Bima, menjadi tempat tugasku. Diumumkan di minggu ketiga pelatihan. "Bima? Di manakah itu?" Kuubek-ubek lagi buku panduan pelatihan.  "Oh, Nusa Tenggara Barat" Seminggu kemudian aku baru tahu,