Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2011
untukku diriku yang kurang besyukur... di saat orang lain pusing dan sibuk mencari pekerjaan, aku malah mengeluh bosan dan lelah di saat orang lain menginginkan ladang pahala yang berlimpah, aku malah menghindar dan beralasan di saat yang lain menginginkan kehidupan yang damai, aku malah berkata aku bosan begini2 saja, aku ingin tantangan di saat orang lain merindukan sahabat untuk berbagi, aku malah egois sendiri dan melupakan satu persatu sahabat yang begitu berarti bagiku Ya Rahman Ya Rahim maafkan hambaMu ini dekap erat aku selalu jangan biarkan aku sendirian...
Jika kita ingin memperbaiki kualitas hidup, kita harus memperbaiki yang menurut kita tidak mungkin. Pendapat kita mengenai yang mungkin dan tidak mungkin, menentukan apa yang akan kita kerjakan, dan dengannya menentukan yang mungkin kita capai dalam pekerjaan dan kehidupan kita. Orang yang maunya hanya melakukan yang menurutnya mungkin, hidupnya akan biasa-biasa saja dan bahkan cenderung lemah. Tapi, orang yang mengabaikan pendapat orang lain mengenai yang tidak mungkin, lalu mencobanya dalam doa dan kerja keras, akan hidup dalam kualitas yang tadinya tidak mungkin. Dan orang yang mempersulit pertolongan bagi dirinya sendiri, akan tetap mengatakan: "Ah, teori! Gak semudah membalikkan telapak tangan." Betul sekali! Jika keberhasilan itu mudah, maka orang malas dan pesimis pun akan berhasil. #Mario Teguh
pada akhirnya, aku harus pergi dari segala keadaan ini melepaskan diri dari belengu semu meraih sesuatu yang ingin ku raih melupakan saat2 yang ingin kulupakan pergi dari situasi yang membuatku tertekan... biarkanlah... langkahku terus melaju  asaku terus menggebu karena kita tak tahu apa yang akan terjadi selanjutnya.. Rabbi, ku jemput takdirku

Bagaimana Mengetahui Masa Subur Wanita?

Gambar
Masa subur adalah ketika sel telur wanita telah matang dan siap dibuahi. Ketika sel telur ini dibuahi maka terjadilah kehamilan. Cara mengetahui masa subur wanita dengan siklus menstruasi 28 hari: - Hari pertama dalam siklus haid dihitung sebagai hari ke-1 - Masa subur adalah hari ke-12 hingga hari ke- 16 dalam siklus haid Misalnya:  Seorang isteri mendapat haid pada tanggal 5 Januari, tanggal 5 Januari ini disebut hari ke-1. Masa subur wanita tersebut adalah hari ke-12 setelah tanggal 5 atau tanggal 16 Januari samapai tanggal 20 Januari. Sehingga ketika suami-isteri berhubungan pada masa ini Insya Allah akan terjadi kehamilan. Begitu juga dengan keluarga yang tidak merencanakan kehamilan atau KB alami, cara ini bisa digunakan untuk mencegah kehamilan dengan TIDAK melakukan hubungan pada masa subur sang isteri. Ciri-ciri masa subur yang akan dirasakan wanita ketika masa subur 1. Peningkatan suhu tubuh. Biasanya suhu tubuh meningkat pada masa subur karena peningkatan hormone prog

7 Jurus Mendidik Anak Shalih Metode Nabi

Gambar
Oleh: Sumedi, A.Md.Tek. Kebahagiaan yang paling berkesan bagi sepasang pengantin baru adalah perkawinan. Tapi, coba tanyakan ke setiap pasangan suami istri yang telah mempunyai keturunan, tentang manakah yang lebih membahagiakan antara peristiwa perkawinan dan mendapatkan anak? Mereka akan serentak menjawab: “mendapat anak!”. Anak adalah anugerah terindah bagi setiap orang tua. Kehadirannya yang selalu dinanti, tidak hanya menambah “gelar” kedua orang tua, dari yang semula hanya sebagai suami dan istri bagi pasangannya, menjadi ayah dan ibu bagi anak-anaknya. Anak, menjadi aset berharga, tumpuan harapan di dunia dan akhir masa. Juga, merupakan sebab diangkatnya kedudukan kedua orang tua ke derajat yang lebih mulia. Wajarlah kalau kemudian Rasul SAW menganjurkan umatnya untuk memperbanyak anak.  “Agar aku banggakan kelak di hadapan nabi-nabi lain pada hari kiamat,” ujarnya. Dalam mendidik anak-anak untuk mengantarkan mereka ke gerbang keshalihan, orang tua dapat mengambil metodologi m

Kemuliaan dan Tanggungjawab Orang Tua terhadap Anak

Gambar
Oleh: Sumedi, A.Md.Tek. Dalam Islam, orang tua diberi kedudukan yang sangat terhormat terhadap anak-anaknya. Sebuah kehormatan sebagai bentuk pemuliaan yang tidak diberikan Allah selain kepada keduanya. Hakikat ini banyak diterangkan dalil-dalil wahyu Al-Qur’an dan Al-hadits. Firman Allah dalam Al-Qur’an menyebutkan: “ Dan Tuhanmu telah menetapkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia, dan hendaklah kamu berbuat baik kepada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan ‘ah’ dan janganlah kamu membentak mereka berdua dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia. Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kasih sayang dan ucapkanlah: “wahai Tuhanku, kasihilah mereka berdua sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku di waktu kecil”  (Al-Isra’ 23-24). Senada dengan ayat itu, Allah pun berfirman: “ Sembahlah A

Rumahku Surgaku

Gambar
Adakah kata yang pantas kuucapkan selain kata syukur... Allah telah memberikan kasih sayangNya yang berlimpah, salah satunya dengan mengirimkan keluarga yang begitu istimewa. Bapak, selalu bekerja keras untuk membahagiakan keluarga dengan caranya yang istimewa.. Mamah, tak pernah menolak satupun pintaku. Berusaha mengabulkan dengan segenap kemampuannya. Dalam diamnya dia berdoa, dalam kata-katanya terkandung cinta. Selalu mengekspresikan rasa cintanya dengan kata-kata yang kadang tak terduga. Wie, selalu bekorban untuk keluarga. Menjadi garda terdepan jika ada masalah. Kadang dialah seperti yang paling dewasa diantara kita. Bahkan lebih dewasa dari Mamah n Bapak. Dede, sibungsu yang mungkin tidak merasakan bagaimana dulu keluarga kami berjaya. Tak merasakan kasih sayang Bapak n kakak2nya secara full karena berpencar kemana2. Rajin sekali ngaji dan hafalan Qur'annya cukup banyak. Bahkan berkeinginan untuk mesantrean.. A Agus, tak pernah mengatakan sayang... tapi setiap gerak ge

Sambut Aku Dunia...

Gambar
Tersadar dari tidur yang panjang... Ternyata selama ini aku hanya bersembunyi dibalik argumen2ku Aku takut menghadapi dunia, lari dari permasalahan dan tidak mengacuhkan tantangan Hingga akhirnya Allah menyadarkanku dengan beberapa kejadian. Lebih tepatnya rangkaian penolakan. Gagal dalam interview menjadi calon menantu, (ups) Menjadi semifinalis kedua belas dari dua belas semifinalis Erlangga Teacher of The Year Cabang Bandung Gak lolos Direct Assesment Indonesia Mengajar. Semua rangkaian itu membuatku kecewa, terutama yang pertama. Tapi sudahlah, kehidupan harus terus berjalan. Aku harus berlari lebih cepat dari sebelumnya. 'Orang yang cerdas adalah yang belajar dari pengalamannya, sedangkan orang jenius adalah yang belajar dari pengalaman orang lain.' Semua rangkaian itu hanyalah sebuah titik kecil dari hamparan2 karunia yang Allah berikan kepadaku. Dari penolakan pertama, aku belajar tentang keikhlasan. Belajar bahwa ada sebuah cita-cita besar yang harus aku wujudkan. Al

Obat Hati

Gambar
Tiba-tiba semalam hatiku menjadi kacau lagi... astaghfirullahaladzim Akhirnya aku minta nasehat seorang sahabat yang dituakan dan memahami permasalahanku. Beliaupun berpetuah..  "obatilah hatimu dengan teratur:  Tarik nafas dalam2 minimal 3x, istighfar minimal 3 kali, baca fathihah ( kirim buat dia), pengakuan+doa, kemudian hamdallah.. InsyaAllah kalau hati benar2 ridho, Allah akan membukakan jalan yang terbaik yang tidak disangka-sangka. Tapi syaratnya hatinya harus bersih dulu, agar siap menerima cahaya Allah. Kalau masih gelisah, petunjuk Allah akan bias dengan emosi kita" Ya Allah, berikan yang terbaik dan jadikan aku ridho.. Amin

Ninja Boy

Gambar
Suka banget sama cerita Ninja Boy, kocak dan lucu. Selalu menghibur dalam segala situasi. Sayang animenya udah gak ditayangin lagi di Indosiar, nyari komiknya pun agak susah.. Berikut tokoh2 Ninja Boy.... 1. Rantaro Anak ini suka menolong (meskipun kebetulan orang yang ditolongnya di jalan pasti orang-orang aneh & suka ngrepotin) terus larinya paling cepat di sekolah sayangnya penglihatannya buruk, pake kacamata tebal (sesuatu yg janggal di cerita karena komik ini bersetting abad 15/16, yaaah namanya juga komik) 2. Kirimaru Kalo cerita tentang Kirimaru cukup diwakili satu kata saja : P E L I T , he he he. Ini anak emang beneran pelit banget ( bisa dilihat, kimono nya aja gambar uang receh). Mungkin karena dia udah yatim piatu & harus bekerja menghidupi dirinya sendiri, dia jadi maniak kerja sambilan dan jago banget kalo urusan bisnis. Kelebihan kirimaru adalah: dia bisa mendengar uang receh yang jatuh walaupun jaraknya berkilo2 meter, Sayangnya kalo kupingnya udah menden

Bulan Syawal Juga Istimewa

Gambar
Memasuki Ramadhan, biasanya kita mengucapkan Marhaban Ya Ramadhan! Tapi untuk bulan Syawal, tidak pernah kita mendengar orang mengucapkan Marhaban Ya Syawal! Padahal, Syawal juga bulan istimewa dan memiliki keutamaan. Inilah beberapa keistimewaan bulan Syawal. SETELAH  melewati bulan Ramadhan, kita memasuki bulan Syawal, bulan kesepuluh dalam penanggalan hijriyah. Nyaris tidak ada penyambutan terhadap datangnya bulan syawal. Berbeda dengan ketika menyambut Ramadhan, biasanya kita mengucapkan Marhaban Ya Ramadhan! Tapi untuk bulan Syawal, tidak pernah kita mendengar orang mengucapkan Marhaban Ya Syawal! Padahal, Syawal juga bulan istimewa dan memiliki keutamaan. Inilah beberapa keistimewaan bulan Syawal. Bulan Kembali ke Fitrah Syawal adalah   bulan kembalinya umat Islam kepada fitrahnya, diampuni semua dosanya, setelah melakukan ibadah Ramadhan sebulan penuh. Paling tidak, tanggal 1 Syawal umat Islam “kembali makan pagi” dan diharamkan berpuasa pada hari itu. Ketibaan Syawal memba

13 Sejarah Peristiwa Besar yang Terjadi Dalam Bulan Ramadhan

Bulan Ramadhan bukan hanya terkenal sebagai pusat latihan ibadah kepada umat islam, tetapi juga terkenal dengan peristiwa besar dalam sejarah islam antaranya: 1. Pembebasan Mekkah (Fatkhul Makkah) Pembebasan Mekkah (bahasa Arab: فتح مكة, Fathu Makkah) merupakan peristiwa yang terjadi pada tahun 630 tepatnya pada tanggal 10 Ramadan 8 H, dimana Muhammad beserta 10.000 pasukan bergerak dari Madinah menuju Mekkah, dan kemudian menguasai Mekkah secara keseluruhan tanpa pertumpahan darah sedikitpun, sekaligus menghancurkan berhala yang ditempatkan di dalam dan sekitar Ka'bah. Penyebab Pada tahun 628, Quraisy dan Muslim dari Madinah menandatangani Perjanjian Hudaybiyah. Meskipun hubungan yang lebih baik terjadi antara Mekkah dan Madinah setelah penandatanganan Perjanjian Hudaybiyah, 10 tahun gencatan senjata dirusak oleh Quraisy, dengan sekutunya Bani Bakr, menyerang Bani Khuza'ah yang merupakan sekutu Muslim. Pada saat itu musyrikin Quraisy ikut membantu Bani Bakr, padahal

Shalahuddin Al Ayubi

Shalahuddin Al-Ayyubi sebenarnya hanya nama julukan dari Yusuf bin Najmuddin. Shalahuddin merupakan nama gelarnya, sedangkan al-Ayyubi nisbah keluarganya. Beliau sendiri dilahirkan pada tahun 532 H/ 1138 M di Tikrit, sebuah wilayah Kurdi di utara Iraq. Sejak kecil Shalahuddin sudah mengenal kerasnya kehidupan. Pada usia 14 tahun, Shalahuddin ikut kaum kerabatnya ke Damaskus, menjadi tentara Sultan Nuruddin, penguasa Suriah waktu itu. Karenan memang pemberani, pangkatnya naik setelah tentara Zangi yang dipimpin oleh pamannya sendiri, Shirkuh, berhasil memukul mundur pasukan Salib (crusaders) dari perbatasan Mesir dalam serangkaian pertempuran. Pada tahun 1169, Shalahuddin diangkat menjadi panglima dan gubernur (wazir) menggantikan pamannya yang wafat. Setelah berhasil mengadakan pemulihan dan penataan kembali sistem perekonomian dan pertahanan Mesir, Shalahuddin mulai menyusun strateginya untuk membebaskan Baitul Maqdis dari cengkeraman tentara Salib. Shalahuddin terkenal sebagai

Abdullah bin Mas'ud

Nama lengkapnya adalah Abdullah bin Mas’ud bin Ghafil al-Hudzali. Nama julukannya “ Abu Abdirahman”. Ia sahabat ke enam yang paling dahulu masuk islam. Ia hijrah ke Habasyah dua kali, dan mengikut semua peperangan bersama Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam. Dalam perang Badar, Ia berhasil membunuh Abu Jahal. Rasulullah Shallallahu alaihi wassalam bersabda” Ambilah al-Quran dari empat orang: Abdullah, Salim (sahaya Abu Hudzaifah), Muadz bin Jabal dan Ubay bin Ka’ab”. Menurut para ahli hadits, kalau disebutkan “Abdullah” saja, yang dimaksudkan adalah Abdullah bin Mas’ud ini. Ketikah menjadi Khalifah Umar mengangkatnya menjadi Hakim dan Pengurus kas negara di kufah. Ia simbol bagi ketakwaan, kehati-hatian, dan kesucian diri. Sanad paling shahih yang bersumber dari padanya ialah yang diriwayatkan oleh Suyan ats-Tsauri, dari Mansyur bin al-Mu’tamir, dari Ibrahi, dari alqamah. Sedangkan yang paling dlaif adalah yang diriwayatkan oleh Syuraik dari Abi Fazarah dari Abu Said. Ia me

Silaturrahim

Gambar
Seperti biasa, setiap Lebaran keluarga besar saya (anak beranak dari nenek dan kakek dari Mamah)  selalu mengagendakan untuk silaturrahim ke saudara-saudara kakek saya. Karena nenek saya anak tunggal, jadi kami hanya bersilaturrahim ke keluarga besar dari kekek saja. Kakek saya sudah meninggal waktu saya kelas 2 SMP, alhamdulillah kalau nenek masih sehat walafiat, hanya saja akhir-akhir ini jadi lebih sering lupa, maklum beliau sudah berusia 76 tahun lebih. Kakek dan nenek punya 7 orang anak, 2 laki-laki (anak pertama dan ketiga) sisanya anak perempuan. Anak pertama mereka (Ua saya) sudah meninggal waktu masih bayi, sedangkan Ua ketiga ada di Banten dan baru akan datang ke Tasik dalam dua hari kedepan. Sisanya tinggal 5 anak perempuan. Mamah saya anak ke empat. Keluarga 'perempuan', itulah keluarga besar saya. Karakter yang mendominasi juga adalah karakter perempuan yang heboh, suka bekumpul, dan sering berdiskusi alias mengobrol. Seperti silaturrahim hari ini. Laki-lakinya h