NHW#8 Nani Nurhasanah

Misi Hidup

Sewaktu SMA seorang teman bertanya, "Apa cita-cita Nani?" Saya bingung.. Saya jawab ingin menjadi Ibu dan istri yang baik.
Saat itu, sebenarnya mudah bagi saya untuk memilih Universitas melalui jalur PMDK. Dengan nilai di atas rata-rata dan peringkat di rapot tak pernah melebihi 2. 

Namun, qodarullah.. Allah ingin saya mengalami petualangan hidup.
Hingga akhirnya saya kuliah di Sastra Jepang.. Alasannya pengen bisa bahasa Jepang supaya bisa ke Jepang dan kerja di Kedubes..
Namun, selama kuliah saya malah lebih asyik dan sibuk di organisasi kampus. Saya melupakan cita-cita saya untuk bisa ke Jepang. 

Setelah lulus, saya mengucapkan selamat tinggal dengan Sastra Jepang, saya mau jadi guru saja. 
3 tahun saya jadi guru SD di Bandung.. Bergabung dengan organisasi keguruan, terlibat dalam training-training guru di wilayah Jabar hingga jadi semifinalis teacher of the year..
Ketika sebuah tawaran menjadi kepala sekolah TK datang, saya memilih jalur lain. Ikut program Indonesia Mengajar.
Setahun di Bima, mengalami berbagai pengalaman hidup. Terbiasa dengan petualangan setahun, membuat saya tidak mau terikat. 
Sekembali dari Bima, sekolah lama menawarkan menjadi wakasek SD. Saya menolaknya, saya takut waktu saya dihabiskan di sekolah. Saya ingin bebas, tak mau terikat..
Lalu berpetualang sebagai konsultan pendidikan di Surabaya. Selepas itu saya melamar menjadi Kepala Sekolah di Parung, saya diterima tetapi akhirnya mengundurkan diri. Saya takut terikat..

Hingga, dua tahun terakhir saya bekerja sebagai program officer Indonesia Mengajar. Di sini saya merasa nyaman.. 
Tidak terlalu terikat, tiap siklus posisi saya berpindah, saya menikmati petualangan ke luar Pulau Jawa dan saya belajar banyak hal.. Rekrutmen, public engagement, coaching, dll..

Yaa, Allah mendengar doa saya, bahwa cita-cita saya adalah menjadi Ibu dan Istri yang baik. 
Petualangan karir saya selesai saat saya diamanahi sebagai ibu. Itu komitmen saya dan suami..

*Saya sengaja menuliskan petualangan karir saya, sebagai bahan refleksi dan motivasi sebelum mengerjakan NHW


Apa yang saya sukai dan bisa??
- menulis
- coaching

 “BE  DO HAVE” :
 (BE)
Family coach, penulis buku cerita anak

 (DO)
Menulis dan fasilitator

 (HAVE)
Buku, sekolah


 Menentukan 3 aspek dimensi waktu : 
1. Yang ingin saya capai dalam kurun waktu kehidupan saya (lifetime purpose)
a. Menerbitkan buku cerita anak
b. Family coach
c. Membuat sekolah ramah anak

2. Yang ingin saya capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan (strategic plan)
a. Menerbitkan minimal dua buah buku
b. Umroh
c. Merintis sekolah
d. Keliling Indonesia
e. Ke Jepang
f. Ikut short course kepenulisan dan pendidikan anak


3. Yang ingin saya capai dalam kurun waktu satu tahun (new year resolution)
a. Menerbitkan 1 buku cerita anak
b. Mendampingi dan menuliskan perkembangan Adskhan





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lagu Gempa

12 Teknik Memasak yang Perlu Diketahui Para Ibu

Andragogi dan Fasilitasi