Mentor Terbaik

Sepekan ini bolak balik ngecek google sheet dan google form.
Segala aktivitas digital sy menggunakan keturunan google tsb. Dr mulai rencana bermain Adskhan, menu masakan perpekan, berbagai questioner dan strategi IP Tangsel..

Teringat jelas pertama kali berkenalan dg keturunan google, saat menjadi ODP IM yg menangani DA online. Diminta Mas Sus menyalin pertanyaan di google form utk memfasilitasi peserta dr luar negri. Kemudian saat pindah ke PE, diajarin Bu Yundrie bikin google sheet untuk mendata donatur institusi.

Masya Allah, mereka 2 pimpinan plus mentor terbaik selama di IM. Memahami kekurangan timnya, mendevelop-nya dan siap memback-up.

Jadi tahu kenapa tiap ada kalibrasi penilaian essay atau meeting dg komrek Mas Sus selalu nanya siapa saja yg hadir. Jika hanya saya dr tim IM, maka dia akan hadir pula walaupun akan pulang malam.. Karena dia tahu saya msh blm bisa memfasilitasi dg baik. Sehingga dia selalu siap memback up. 

Teringat jg saat malam tahun baru 2015, saya masih lembur untuk pengumuman final CPM X agar bisa diumumkan malam itu jg. Mas Sus ternyata blm pulang, masih mengecek semuanya baik-baik saja karena dia tahu saya kurang teliti..
Saya baru menyadari itu semua setelah lama tidak berinteraksi dg beliau. 

Keteladanan tsb lah yg membuat saya ingin hadir mendampingi para pengurus IP Tangsel dg baik. Teman yg mendampingi, bukan pemimpin yg memberi intruksi. 

*Berefleksi setelah membaca refleksi tengah tahun pengurus IP Tangsel

#Jurnalleader






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lagu Gempa

12 Teknik Memasak yang Perlu Diketahui Para Ibu

Andragogi dan Fasilitasi