Membaca Cerita Fiksi, Melatih Ruang Imajinasi dan Relaksasi Hati

Hari Keenam belas


Saya suka sekali cerita fiksi. Sewaktu kecil mempunyai hobi mendengarkan dongeng di radio  kami belum punya TV) Karena hobi saya itu, sampai-sampai Bapak membelikan radio kecil untuk saya nikmati sendiri (waktu itu sekolah saja belum). 
Dengan melihat/ mendengar/ membaca kisah fiksi, saya seolah menjadi bagian dari kisahnya dan hidup di dalamnya. 
Saya sering berimajinasi tentang cerita-cerita fiksi yang saya ketahui lalu melanjutkan jalan ceritanya sendiri dalam pikiran saya.
Tak heran, saya  juga suka menonton film atau serial TV. Sempat menjadi penggemar setia serial China dan Jepang saat SMP hingga mengoleksi foto dan membuat kliping para pemerannya..hehe
Alhamdulillah saya insyaf saat SMA. Saat ini menonton hanya sebatas refreshing saja. Nonton film di youtube atau hasil donlotan.
Rasa haus cerita fiksi saya alihkan dengan membaca novel atau cerpen. Saat SMA, hampir semua novel di perpustakaan sekolah dan perpustakaan Farih (Forum Aplikasi Remaja Islam Al Hidayah, semacam Ikatan Remaja Mesjid) sudah saya pinjam. Untuk urusan buku cerita atau Novel, saya lebih senang meminjam daripada membelinya..hehe
Saya akan hafal setiap jalan cerita sebuah buku fiksi yang pernah saya baca sehingga tak tertarik lagi untuk membacanya. Saya hanya mengoleksi buku yang benar-benar saya suka.
Seperti buku ini, Harimau! Harimau!
Hari ini saya mengisi me time dengan membaca kembali buku Harimau! Harimau!
Sudah beberapa kali membacanya namun masih tegang dengan situasi diburu dan memburu harimau.
Suka dengan pesan kisahnya, bahwa kita harus menaklukan harimau dalam diri kita sebelum memburu harimau di luar, kalau dalam konteks sekarang bukan harimau secara literaly.

Adskhan pun hari ini tetap membaca dan dibacakan buku. Suara Apa Itu dan Aku Sayang Allah menjadi dua buku favoritnya, saya membacakannya sewaktu mengasuh Adskhan dan Arfa. Saya mendapat tugas  mengasuh bayi-bayi sementara yang lain membuat kue..hehe

Adskhan dan Arfa menyimaknya, sebelum akhirnya memilih buku masing-masing, 'membacanya' sendiri dan memainkannya.

 #harikeenambelas
#tantangan10hari
#anaksukamembaca
#InstitutIbuProfesional
#KuliahBundaSayang
#PohonLiterasi
#KeluargaBudiman
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst
#AbdillahAdskhan
#1y3m29d

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lagu Gempa

Andragogi dan Fasilitasi

12 Teknik Memasak yang Perlu Diketahui Para Ibu